Cara menghilangkan bulu ketiak secara alami adalah salah satu pililhan yang banyak diambil oleh masyarakat karena selain bahannya mudah didapatkan dan berada disekitar juga dapat lebih menghemat pengeluaran Anda, karena bila dibandingkan dengan menghilangkan bulu ketiak di salon kecantikan dengan cara Waxing dan Threading tentunya membutuhkan biaya yang cukup mahal.
Informasi Seputar Bulu Ketiak dan Pengaruhnya Secara Psikologis Wanita
Bulu ketiak merupakan bulu yang tumbuh dibagian kulit ketiak yang umumnya mulai tumbuh pada masa pubertas (13-17 tahun). Tapi bulu ketiak setiap orang berbeda-beda keadaannya adalah yang lebat, jarang, bahkan yang tidak ditumbuhi sama sekali, banyak bulu ketiak yang tumbuh dipengaruhi oleh banyak hal antara lain faktor keturunan (genetik), makanan, dan yang lainnya.
Bulu ketiak juga sering dianggap sebagai salah satu penyebab bau badan, karena itu bagi sebagian besar wanita sangat anti dengan yang namanya bulu ketiak. Berbeda dengan dengan para pria yang cenderung membiarkan bulu ketiak mereka tumbuh, bahkan di beberapa daerah bulu yang banyak dianggap sebuah tanda kesuburan dari seorang laki-laki. Namun berbeda dengan wanita, bulu ketiak dianggap sebagai sesuatu yang sangat mengganggu penampilan, apalagi bagi wanita yang memiliki profesi tertentu dimana aktivitas mereka mengharuskan mereka bertemu banyak orang dan mengharuskan mereka banyak melakukan gerakan mengangkat tangan seperti atlit renang, model pakaian (bila pakaiannya tidak berlengan), atau yang lainnya.
Cara Alami Menghilangkan Bulu Ketiak
Salah satu cara alami yang banyak dipilih orang untuk menghilangkan bulu ketiak secara alami adalah dengan mencukurnya dengan pisau cukur. Hal ini karena lebih praktis juga rasanya tidak sakit seperti saat menghilangkan bulu ketiak dengan cara mencabutnya. Namun mencukur bulu ketiak harus dilakukan dengan cara benar dan berhati-hati agar tidak mengakibatkan terjadinya iritasi dan membuat kulit ketiak menjadi kehitaman.
Oleh karena itu bila Anda ingin mengetahui cara menghilangkan bulu ketiak secara alami yang tidak menyebabkan kulit iritasi dan berubah warna menjadi kehitaman maka berikut ini beberapa caranya, antara lain:
-Bahannya tiga sendok makan madu, satu cangkir gula pasir dan air perasan jeruk nipis. Campurkan ketiga bahan tersebut kemudian didihkan. Setelah menjadi campuran cairan yang mengental usapkan ke ketiak namun sebelum digunakan bersihkan dulu area disekitar ketiak Anda.
-Setelah mencabut bulu ketiak usapkan campuran air parutan kunyit dan air dari kapur sirih. Hal ini dapat membuat bulu tidak tumbuh kembali atau bulunya tumbuh namun dalam waktu yang cukup lama.
-Oleskan masker bengkoang pada area kulit ketiak yang ditumbuhi bulu, stelahj itu biarkan selama 10-15 menit, lalu bersihkan ketiak dengan air hangat. Dianjurkan dilakukan pada malam hari seminggu 2 kali. Semoga informasi diatas dapat Anda aplikasikan dan benar-benar nyata manfaatnya.